Copyright © Light After Darkness
Design by Dzignine
Jumat, 23 Oktober 2015

Asap..oh asap

Dear All,
Saya cukup prihatin melihat dan mendengar informasi mengenai kabut asap di Indonesia saat ini. Asap yang menutupi pemandangan dan merusak kualitas udara di pulau sumatera, kalimantan bahkan sampai negara tetangga seperi singapura dan malaysia benar-benar merupakan musibah yang hasilnya merugikan masyarakat, terutama dari aspek kesehatan.

Beberapa informasi menyebutkan, sudah ada korban jiwa dari kondisi penuh asap ini. Sungguh miris, pasti gangguan saluran pernafasan berpotensi terjadi pada masyarakat, terutama anak-anak dan lansia. Selain dari aspek kesehatan, aspek ekonomi dan pendidikan pun menjadi terhambat, karena mobilitas yang terganggu, mengakibatkan banyak aktivitas dalam 2 bidang tersebut yang harus di-pending.

Asap diduga muncul sebagai hasil dari pembakaran lahan untuk dimanfaatkan. Entah siapa pihak yang melakukannya, sampai saat ini belum ada informasi yang jelas. Sebagai manusia, hendaknya kita tidak merusak alam dengan berkata bahwa itu adalah bentuk dari perbaikan atau pembaruan. Kita harus menjaga alam, karena itu sama saja menjaga hidup kita, maupun keturunan kita di masa depan.

Semoga Pemerintah bisa mendapat solusi terbaik untuk bisa menghilangkan asap ini, dan mencegah agar kejadian ini tidak terulang kembali. Aminn
Best Regards,