Mengamati timeline blog ini dari awal terbentuk sampai posting terbaru, saya menyadari banyak hal yang perlu diperbaiki agar blog ini layak dikunjungi oleh khalayak. Dari cara menyampaikan postingan, isi konten, sampai desain dan fitur yang mempermudah telasar-telusur di blog ini. Semuanya masih serba minim, serba kekurangan dan need an improvement...ohh no,, BIG CONTINOUS IMPROVEMENT..
Ada banyak hal memang yang membuat saya bangga terhadap blog saya yang satu ini, misalnya saja beberapa pos menjadi konten yang menarik buat para viewer, terutama konten-konten sederhana tentang dunia farmasi. Saya juga berencana tidak mengubah template blog ini yang sangat simple, adem, dan sesuai dengan nama blog yang ada cahaya-cahayan gitu hahaha. Tapi kembali lagi kepada sebuah pertanyaan mendasar...apakah saya sudah disebut sebagai seorang blogger ? atau hanya seorang yang membuat blog lalu menulis di dalamnya ?
Blogger yang keren tentu membuat semaksimal mungkin blog nya menjadi sesuatu yang mempunyai ciri khas yang menggambarkan dirinya, kemudian sesuai dengan tujuannya (bahkan hanya sekedar cari uang dari blog). Sedangkan saya masih tampak hanya sekedar sign in blog, write a post, publish, check,sign out saja hehe..tanpa melakukan otak-atik atau berkreativitas apa gitu terhadap blog ini. Tapi masih mending sih daripada yang sama sekali jarang sign in blog.
Whatever I am, a professional or amateur beginner blogger, saya adalah orang yang mempunyai harapan besar blog ini bisa menjadi media berbagi yang mewakili saya kepada khalayak di dunia maya. Untuk menjadi sebenar-benarnya blogger, mari kita melangkah step by step.
Best Regards,