Dear Sinnamate,
Siapa sih yang
tidak ingin meraih keberhasilan atau mempunyai prestasi sejak muda ? tentunya
sejak kecil kita selalu dilatih untuk menjadi pribadi yang berhasil, menang,
dan mampu meraih kesuksesan. Sekolah mengajarkan kita untuk berlomba-lomba
menjadi sukses dalam suatu bidang, baik akademis maupun non akademis. Setiap
anak mempunyai minat dan bakat tertentu pada suatu bidang yang membawa kepada
kemungkinan untuk meraih prestasi. Semua sepakat ya ?
Sebagai pengalaman,
tanpa bermaksud untuk menyombongkan diri namun lebih untuk memotivasi ; saya
sejak kecil memang menyukai hal-hal yang sifatnya akademis, sehingga di SD pun
tidak jauh dari 3 besar kelas. Namun menjelang mau lulus SD, ada hal-hal
menarik lain yang membuat saya ingin pelajari, antara lain Catur, seni tari
daerah, seni musik (suling), dan senam kesehatan jasmani. Bahkan 2 bidang yang
pertama membawa saya ke jenjang PORSENI, dan untuk seni tari mendapat salah
satu juara.
Saat SMP, saya
mendalami seni musik (suling) dan mampu memainkan berbagai lagu dari nasional,
daerah atau lagu populer di masanya. Disini saya juga masih berkutat dengan
dunia akademis, hingga ketika SMA saya mendalami dunia yang berbeda yaitu Dunia
Basket. Dengan tekun saya ikut berlatih hingga bisa tumbuh menjadi MVP di
kejuaraan sekolah. Yups, itu adalah prestasi yang bisa saya sampaikan di masa
muda saya, dan bukan bermaksud untuk menyombongkan diri, namun saya ingin
menunjukkan bahwa jika menyukai sesuatu, walaupun itu harus memulai sesuatu
yang baru tentu akan membawa hasil.
Prestasi berawal
dari gairah. Sangat jarang orang yang “ogah-ogahan” dalam menghadapi sesuatu,
kemudian menang dengan gemilang. Ini adalah salah satu rahasia kesuksesan, dan sangat
jarang orang mengamalkannya. Iya kan ?
Best Regards,